dprd-kutim
Parlementaria

Agusriansyah Ridwan Peduli Korban Kebakaran

KOTAKU, SANGATTA-Kepedulian anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Timur (Kutim) Agusriansyah Ridwan ditunjukkan saat mendatangi langsung lokasi kebakaran, Sabtu (19/11/2022).

Ya, kebakaran yang terjadi di Gang Taruna Kecamatan Sangatta Utara, Jumat (18/11/2022) meninggalkan duka bagi korban yang terkena musibah.

Ketua Bapemperda itu tidak sendiri. Melainkan didampingi Camat Bengalon Suharman Cono. Keduanya menyambangi lokasi rumah-rumah korban yang telah berubah menjadi arang.

Kata politisi PKS itu, kepedulian penting mengingat seluruh penderitaan rakyat merupakan hal dan urusan bagi wakil rakyat di Kutim.

Tidak hanya itu, Wakil Ketua Komisi D ini juga menyebut, upaya untuk mengunjungi masyarakat yang terkena musibah merupakan ajang silaturahmi dan kesempatan untuk saling membantu.

“Mengoptimalkan waktu untuk hal positif, bersilaturahmi saling membantu dan membangun keakraban serta kebersamaan adalah hal yang bahagia di dalam hidup,” ujarnya Minggu (20/11/2022).

Lebih lanjut, ia berharap warga yang tertimpa musibah dapat mengikhlaskan apa pun yang hilang dan bisa meraih pengganti yang lebih baik.

“Semoga Allah SWT melimpahkan rahmat dan mengganti rezeki korban lebih baik lagi,” harapnya. (*/advertorial)

Print Friendly, PDF & Email
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top